Rekomendasi

7 Rekomendasi Tisu Basah Bayi Terbaik, Mudah Didapat

7 Rekomendasi Tisu Basah Bayi Terbaik, Mudah Didapat

Ketika si kecil lahir, salah satu barang yang nggak boleh asal dan jarang diperhatikan oleh orang tua adalah tisu basah. Yup, tisu basah punya peran penting untuk membersihkan tubuh bayi dari kotoran.

Tisu basah bayi bisa digunakan mulai dari untuk mengganti popok setelah bayi BAK atau BAB, mengelap teether bayi, mengelap mulut atau wajah bayi dan lain sebagainya tanpa memerlukan air mengalir. 

Tisu basah yang dikenal dengan nama wipes ini memang sebuah benda yang multifungsi yang harus selalu ada di tas maupun di rumah ya Bu.

Meski banyak sekali merk tisu basah bayi yang ada di Indonesia, tapi nggak berarti Ibu bisa asal memilih saja ya. Sebab, beberapa kandungan tisu basah mungkin saja tidak cocok bagi kulit bayi yang sensitif.

Akibatnya malah menimbulkan masalah pada kulit bayi seperti dermatitis atopik, kulit kering hingga gatal-gatal. 

Karenanya, yuk simak rekomendasi tisu basah bayi dalam ulasan berikut ini.

Tips memilih tisu basah bayi


Menurut Pediatric Dermatology tisu basah bayi kebanyakan mengandung kadar air yang tinggi. Sehingga aman digunakan bagi bayi baru lahir maupun bayi prematur.

Namun, air saja tidak cukup efektif untuk membersihkan feses bayi, mencegah mikroorganisme berkembang, atau menjaga pH kulit. Karenanya, tisu basah bayi juga mengandung sedikit detergen agar bisa membersihkan kulit dengan maksimal. 

Melansir Healthline berikut adalah beberapa tips yang bisa kamu lakukan dalam memilih tisu basah bayi:

  • Pilih yang tidak mengandung parfum untuk bayi dengan kulit sensitif;
  • Usahakan pilih tisu basah dengan serat yang tebak agar tidak mudah sobek dan rusak saat digunakan;
  • Pilih tisu basah bayi dengan penutup khusus untuk mencegah tisu basah terkena udara yang menyebabkan tisu menjadi mudah kering;
  • Pilih tisu basah bayi yang memiliki ukuran travel size agar mudah dibawa ke mana pun; dan
  • Pilih tisu basah yang mengandung kadar air lebih tinggi, khusus untuk bayi dengan kulit sensitif atau bayi prematur.

Rekomendasi tisu basah bayi

1. Pokana Hygiene Wipes Non-Perfume


Photo source: Blibli

Pokana Hygiene Baby Wipes Non-Parfume mengandung 99% air yang sangat aman bagi bayi yang memiliki kulit sensitif sekalipun. Tisu basah bayi yang satu ini juga mengandung bahan berkualitas berisi 50 lembar tisu dalam 1 kemasan. 

Tisu basah bayi yang satu ini juga menggunakan kadar pH seimbang, sehingga cocok untuk kulit bayi yang sensitif ataupun normal.

2. My Baby Extra Thick Wipes


Photo source: My Baby

Sesuai dengan namanya, My Baby Extra Thick Wipes merupakan rekomendasi tisu basah bayi selanjutnya yang diklaim memiliki bahan tisu ekstra tebal dan extra cairan yang mampu membersihkan kotoran dengan extra bersih. 

Produk ini juga bebas alkohol dan telah teruji klinis tidak menyebabkan iritasi.

Dapat digunakan untuk membersihkan secara maksimal setelah bayi buang air atau saat mengganti popok, setelah bayi makan, bermain, serta dalam perjalanan. Praktis dan higienis sebagai pengganti air.

3. Pigeon Wipes Pure Water


Photo source: Shopee

Rekomendasi tisu basah bayi selanjutnya adalah Pigeon Wipes Pure Water yang terbuat dari bahan yang ekstra lembut dan sudah lulus Microbiologically tested sehingga kualitas dan kehigienisannya terjamin.

Tisu basah bayi yang satu ini juga mengandung 99% air murni sehingga aman digunakan untuk kulit bayi yang sensitif. Tisu basah bayi ini juga sudah dilengkapi dengan resealable flap yang menjaga tisu tetap bersih dan higienis setelah cover dibuka.

4. Kodomo Baby Wipes


Photo source: Teman Kodomo

Kodomo Baby Wipes merupakan tisu basah bayi dengan bahan ekstrak lembut yang dapat membersihkan secara efektif dan tetap menjaga kelembaban dan kelembutan kulit bayi. 

Dengan formula bebas alkohol. bebas paraben, dan bebas parfum membuat tisu basah bayi yang satu ini aman digunakan untuk bayi yang memiliki kulit sensitif.

Kodomo Baby Wipes juga diperkaya kandungan virgin plantation pulp atau kandungan serat alami sehingga tidak mudah sobek. Wanginya yang menenangkan membuat tisu basah bayi ini memberikan rasa nyaman pada siapa saja yang menggunakannya.

5. Cussons Baby Wipes Mild & Gentle


Photo source: Tokopedia

Cussons sudah lama menjadi salah satu rekomendasi tisu basah bayi yang banyak digunakan oleh para Ibu untuk merawat kebersihan kulit bayi. Produk ini mempunyai tekstur yang lembut sehingga terasa nyaman saat diusapkan di kulit bayi mulai dari newborn.

Tisu basah bayi Cussons juga diformulasikan dengan hypoallergenic tested. Artinya, produk ini dinyatakan bebas dari bahan-bahan yang dapat memicu alergi kulit. 

Tanpa pewangi, pewarna, dan alkohol, kulit bayi akan terjaga kebersihannya.

6. Mitu Baby


Photo source: Mitu Baby Care

Mitu Baby merupakan merk tisu basah bayi yang cukup terkenal di Indonesia. Memiliki lembaran tisu yang tebal serta sangat mudah di tarik, membuat Mitu menjadi salah satu merk tisu basah bayi favorit para Ibu.

Variasi produknya yang sangat beragam cocok digunakan oleh bayi dan keluarga. Mitu memiliki tisu basah khusus untuk bayi baru lahir yang sangat lembut, ia juga melengkapi varian tisu khusus untuk ganti popok.

Tisu ganti popok ini dilengkapi dengan minyak alami yang bisa mencegah ruam dan lembarannya cukup tebal sehingga memastikan Ibu bisa membersihkan bokong bayi dengan lebih sempurna. Mitu Baby Wipes juga tidak menggunakan alkohol sehingga aman untuk kulit sensitif bayi.

7. Sweety Baby Wipes


Photo source: Shopee

Sweety Baby Wipes merupakan salah satu rekomendasi tisu basah bayi yang juga mengandung bahan alami yang aman untuk kulit bayi sensitif sekalipun. Mengandung aloe vera dengan lembaran tisu yang tidak mudah sobek dan sangat lembut di kulit.

Tisu basah bayi yang satu ini juga memiliki harum yang lembut sehingga membuat tubuh bayi tetap segar secara alami. Tapi, bagi kamu yang nggak suka dengan tisu basah bayi yang wangi Sweety Baby Wipes juga punya kemasan khusus non parfume dengan tutup klip yang nggak bikin tisu menjadi cepat kering.

Editor: Dwi Ratih