Keluarga

23 Tanda Suami Sayang Istri

23 Tanda Suami Sayang Istri

Kok, suami sepertinya cuek banget, sih? Jangan berkecil hati dulu, Bu, karakter orang, kan, berbeda-beda. Mungkin, pasangan Anda memang nggak pandai mengungkapkan perasaannya saja. Lalu, bagaimana, ya, untuk mengetahui suami sayang istri atau tidak? Cek tanda suami sayang istri berikut ini.


  1. Bertanggung Jawab Atas Nafkah Lahir Batin Istri

    Pada dasarnya, kewajiban suami adalah memberi nafkah bagi istri, baik itu nafkah lahir, maupun batin. Tidak jarang suami mengalami masa sulit, namun suami yang bertanggung jawab akan berusaha semaksimal mungkin untuk menafkahi istrinya dan tidak pasrah pada keadaan. 

    Maksud nafkah lahir adalah kebutuhan yang tampak wujudnya, seperti kebutuhan primer berupa papan, sandang dan pangan. Nafkah lahir lainnya adalah kebutuhan sekunder, yang merupakan kebutuhan dalam urutan ke dua, seperti kendaraan atau jalan-jalan. Terakhir adalah kebutuhan tersier, yaitu kebutuhan tambahan setelah dua kebutuhan lainnya terpenuhi, contohnya ponsel. Sedangkan nafkah batin, adalah kebutuhan seseorang untuk berbahagia, termasuk di antaranya memenuhi kebutuhan seksual istri. 


  2. Selalu Setia

    Menepati janji setia. Setia pada pasangan, misalnya, tidak kenal lelah merawat istri yang sedang sakit, atau tetap mendampingi walaupun istri dalam keadaan sulit, misalnya tidak bisa membantu mencari nafkah. Setia juga berarti tidak ‘membagi hati’ dengan wanita lain. Suami sayang istri nggak akan mudah tergoda jika melihat perempuan lain yang lebih cantik, tubuhnya lebih ideal, lebih berkarir atau punya banyak materi.

    Dalam hal ini, kita sebagai istri juga mesti menjaga apa yang kita miliki agar suami nggak berpaling. Misalnya, menjaga agar karir kita tetap baik, menyempatkan diri untuk tetap merawat keluarga walaupun sedang sibuk, dan berusaha merawat diri sebaik mungkin agar tetap sehat dan sedap dipandang. Pastinya, kita sebagai istri juga mesti setia pada suami, dan menjaga agar hati kita tidak ke tempat lain, ingat, nih, sekali saja kesetiaan ini dirusak, bakal susah untuk diperbaiki.


  3. Tidak Mau Menyakiti

    Suami sayang istri akan menjaga dan tidak menyakiti lahir batin istri. Maksudnya, suami mampu mengontrol diri saat sedang marah, jadi, tidak memaki istri dengan kata-kata yang kasar, apalagi memukul.


  4. Memprioritaskan Kebutuhan Berdua

    Jangan salah, banyak suami yang masih mementingkan kebutuhan atau keinginan pribadinya, misalnya, suami yang gemar berbelanja setelah mendapatkan uang atau membeli sesuatu untuk memenuhi ruang koleksinya. Sebaliknya, suami yang baik akan memprioritaskan kebutuhan berdua, misalnya menabung untuk membeli perabot rumah yang lebih baik, atau memilih menabung untuk membeli kendaraan yang nyaman untuk keluarga.


  5. Meringankan Beban

    Dalam rumah tangga, baik suami maupun istri, punya peran dan tanggung jawabnya masing-masing. Suami yang baik nggak sungkan untuk membantu mengerjakan tugas istrinya agar meringankan bebannya. Misalnya, mengantar istri ke supermarket, membereskan tempat tidur atau merapikan pakaian di lemari. Apalagi, sekarang ini banyak sekali istri yang turut membantu suami bekerja mencari uang. 


  6. Bersikap Adil

    Adil dalam berkeluarga bisa berarti banyak hal. Misalnya, suami nggak hanya peduli dengan kebutuhan orangtua kandungnya, tapi juga mengasihi orangtua kita dengan baik. Contoh lainnya adalah adil dalam menyediakan kebutuhan antara miliknya dan istri. 


  7. Memberi Support

    Misalnya, istri mendapat kenaikan jabatan di kantor atau hendak membuka usaha untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Suami sayang istri, akan men-support agar istri mampu berjuang lebih, agar karir istri terus meningkat dan meraih posisi impian di tempatnya bekerja. Contoh lainnya adalah membantu mencukupi kebutuhan modal usaha istri, memberi saran yang membangun dan membantu mempromosikan usaha istri.


  8. Memberi Proteksi

    Suami yang baik akan menjaga istrinya sebaik mungkin. Misalnya, mengantar istrinya ke kantor, dan memasang cctv untuk menjaga istri di rumah. Bentuk proteksi lainnya adalah menyediakan asuransi kesehatan untuk istri, menyiapkan vitamin atau sekadar menjaga agar istri tetap makan makanan yang sehat dan bersih.


  9. Melibatkan Istri dalam Rencananya

    Misalnya, suami turut membuat tabungan untuk istri, supaya esok hari, ia bisa mengajak kita pergi jalan-jalan atau melakukan ibadah (seperti berangkat haji misalnya). Menabung untuk mengajak istri melakukan general check up atau membeli kendaraan dengan pertimbangan untuk memudahkan istri ketika menggunakannya.


  10. Memberi Hadiah

    Memberi hadiah di hari ulang tahun atau di hari jadi pernikahan, sih, itu hal biasa. Suami sayang istri akan berusaha menyenangkan hati istrinya dengan cara apa pun. Istri mana yang nggak senang dibelikan pakaian baru apalagi perhiasan?


  11. Menaruh Rasa Percaya 

    Selain setia, saling percaya adalah hal penting lainnya dalam sebuah hubungan, apalagi jika sudah berkeluarga. Contoh suami percaya pada istri adalah suami menjadikan istri tempat yang nyaman untuk ia berkeluh kesah dan bercerita. Suami memercayakan keuangan untuk kebutuhan sehari-hari pada istri, hal ini juga baik buat istri, untuk belajar menjaga amanah dan meringankan tugas suami dalam mengatur rumah tangga. 

    Contoh lain adalah memberi tahu kode ponsel atau pin ATM. Pastinya, jangan mentang-mentang diberi tahu, eh, kita malah kepo mengobrak-abrik isi ponsel suami atau seenaknya menarik uang dari rekeningnya, ya. Pin ATM ini misalnya, penting untuk kita ketahui seandainya terjadi sesuatu saja.

    Bentuk percaya yang besar dalam rumah tangga misalnya, suami memercayakan harta bendanya untuk dirawat dan diatur oleh istri. Lainnya adalah menjaga kepercayaan istri mengenai kesetiaan suami.


  12. Jujur

    Setiap orang mempunyai definisi yang berbeda mengenai kejujuran. Jujur dalam berumah tangga, misalnya, suami memberi tahu istri tentang tabungan bersama yang ia pakai untuk kebutuhan tertentu. Suami selalu memberi tahu istri seandainya ia akan pergi ke suatu tempat, atau dengan siapa ia akan mengadakan meet up.


  13. Menerima apa adanya

    ‘Rumput tetangga selalu lebih hijau’, peribahasa ini cocok, nih, buat pasangan yang selalu melihat wanita lain yang lebih cantik atau pasangan lain yang kelihatannya lebih berbahagia. Suami sayang istri, akan menerima keadaan istrinya dengan baik, tidak hanya menyukai kelebihannya, tapi juga memaklumi segala kekurangannya. 


  14. Menegur dan Mengingatkan

    Kalau ditegur suami, apalagi demi kebaikan kita, jangan marah dulu, ya. Contoh menegur untuk kebaikan kita misalnya, karena kita belanja berlebihan, karena kita malas makanan sehat atau kurang memerhatikan kegiatan sekolah anak. Suami sayang istri juga bakal rajin mengingatkan kita, nih, seperti agar kita nggak melalaikan ibadah atau supaya kita, tidak bermain ponsel ketika berkendara. Justru, nih, Bu, kalau suami enggan mengingatkan atau menegur kita, berarti ia tidak peduli terhadap kita.


  15. Memberi ‘Me Time

    Suami yang memerhatikan istrinya, pastinya memahami kalau tugas seorang istri juga nggak mudah dan melelahkan. Suami yang baik, akan memberi keleluasaan bagi istrinya untuk sekadar melakukan ‘me time’, misalnya melakukan massage, menonton acara tv favorit atau sekadar bertemu teman di coffee shop.


  16. Peka

    Apa, sih, contoh suami peka terhadap istri? Nih, Bu, terkadang kita ingin sesuatu tapi rasanya khawatir memberatkan suami, betul, nggak? Misalnya, kita ingin beli tas baru atau mencicipi makanan tertentu yang kita tahu harganya bakal mahal. Suami yang peka, akan mengenali hal-hal kecil yang tidak berani kita utarakan seperti ini. Jenis peka lainnya adalah suami mengerti perasaan atau ada sesuatu yang kita sembunyikan. Misalnya, ketika kita sedang ada masalah di kantor atau dengan keluarga kita.


  17. Bersikap Terbuka

    Setuju, tidak, Bu, kalau terbuka adalah salah satu hal yang penting ada dalam sebuah hubungan? Misalnya, nih, suami terbuka dengan masalah yang mungkin pernah dihadapinya di masa lalu, terbuka dengan keadaan keuangannya, atau terbuka dengan kehidupannya di luar rumah. 


  18. Tidak Malu Memuji

    Nggak semua orang mudah mengumbar pujian. Namun pujian dari suami berarti ia menghargai siapa kita dan apa yang kita lakukan. Misalnya, suami memuji masakan yang kita buat, memuji kebersihan rumah atau hasil perawatan wajah kita.


  19. Bangga Terhadap Istri

    Suami sayang istri dan suami yang menghargai keberadaan istrinya nggak sungkan untuk mengenalkan istri tercintanya pada orang-orang di sekitarnya. Suami juga, tidak sungkan untuk menceritakan kesuksesan istri atau hal-hal lainnya yang ia sukai dari istrinya. Contoh, ia memuji masakan atau karir istrinya pada teman-teman kantornya.


  20. Tidak Peduli Harta Istri

    Maksudnya? Nggak jarang, dalam sebuah rumah tangga, bahwa si istri yang ternyata lebih beruntung secara finansial, misalnya diberikan sejumlah tabungan dan properti dari orangtuanya, atau istri memiliki karir yang lebih mantap sehingga penghasilannya lebih besar daripada suami. Suami yang sungguh mencintai istrinya tidak ‘memedulikan’ hal seperti ini. Dia tidak menjadi minder dan tetap berusaha memberi yang terbaik bagi istrinya.


  21. Romantis

    Romantis itu nggak selalu dengan memberi seikat bunga atau mengajak istri fine dining dengan chandelier di restoran mewah. Romantis juga bisa dengan menatap mata istri ketika berbicara, memanggil dengan panggilan sayang atau menggandeng tangan ketika jalan-jalan. Romantis juga bisa dengan memasang foto Ibu pada background ponselnya atau di meja kerjanya.


  22. Tahu Tentang Istri

    Sederhana saja, nih, jika suami sayang istri, pastinya ia akan tahu serba-serbi tentang istrinya. Misalnya, apa makanan atau warna favorit Ibu.


  23. Waktu Untuk Istri

    Suami sayang istri selalu menyediakan waktu. Suami akan menyempatkan diri untuk makan malam bersama, berbincang sebelum tidur, menaruh ponselnya selagi bersama Ibu dan berakhir pekan bersama. Intinya adalah menyediakan waktu yang berkualitas bersama istri dan keluarganya.


Tips agar suami makin sayang dengan istri

Itulah beberapa tanda suami sayang istri. Jika kita ingin disayang oleh suami, maka kita mestinya melakukan hal yang sama. Intinya, ya, kalau ingin suami setia pada kita, ya, kita juga harus setia. Ya, kan? Selain hal-hal di atas, ada beberapa tips lagi yang bisa kita lakukan supaya suami makin sayang pada kita.


  1. Berterima kasih

    Jangan lupa untuk selalu berterima kasih dan mulailah dari hal-hal yang paling kecil sekali pun. Misalnya, ketika suami mengambilkan air minum, suami membukakan pintu atau sehabis diantar berbelanja, jangan lupa untuk mengucapkan terimakasih. Berterima kasih juga bisa dilakukan dalam bentuk lain, misalnya memijat punggungnya setelah ia pulang kantor atau membelikan camilan favoritnya.


  2. Menciptakan Rutinitas Hubungan Seks yang Sehat

    Salah satu hal favorit suami dalam hubungan rumah tangga? Betul, seks. Bukan sekadar happy, tapi seks faktanya punya banyak manfaat bagi laki-laki, di antaranya 

    • Menghilangkan Stress. Laporan dari American Psychological Association, laki-laki meredakan stress dengan melakukan kegiatan fisik secara aktif, salah satu contohnya adalah dengan melakukan kegiatan seks.

    • Hormon yang dilepaskan setelah melakukan seks, membuat tidur menjadi lebih nyenyak.

    • Kegiatan seks juga bermanfaat bagi kesehatan, misalnya mencegah gangguan kesehatan prostat dan menurunkan tekanan darah.


  3. Memberi Sentuhan

    Tunjukkan kasih sayang pada suami melalui sentuhan, misalnya dengan mengusap wajahnya atau memeluk. Sentuhan seperti memang kesannya amat sederhana, tapi efeknya dijamin besar bagi suami. Sentuhan Ibu bisa membuat suami merasa rileks, meredakan lelah, menghilangkan marah dan membuatnya merasa nyaman.


  4. Merawat Suami

    Merawat suami ini bukan hal yang sulit dilakukan, kok, Bu, dan banyak contoh sederhananya. Misalnya, membuatkan suami makan malam dengan memasak lauk favoritnya, atau jika Ibu punya waktu lebih di pagi hari, buatkan bekal makan siang untuk suami. Mau tahu trik supaya menjadi jago memasak makanan favoritnya? Coba, deh, belajar memasak dengan resep ibunya.

    Contoh lainnya, memijat suami, bisa juga, nih, sambil memakaikan krim wajah, supaya kesehatan kulitnya juga terjaga. Kalau wajah suami kita sehat, kan, kita juga yang ikut senang.


  5. Memerhatikan Suami

    Penting untuk membuat suami merasa diperhatikan. Yuk, kita mulai dengan hal-hal kecil, seperti menyediakan pakaian ganti setelah ia pulang bekerja, menyediakan infused water di kulkas atau memasak makanan favoritnya.


  6. Pintar Mengatur Keuangan

    Karena salah satu tugas utama suami adalah bekerja mencari penghasilan, maka suami akan sangat senang jika memiliki yang bisa dipercayakan mengatur keperluan rumah tangga dan keuangan dengan cermat, tepat dan hemat. Bagi para istri, mari berempati atas terkurasnya tenaga dan waktu yang dikeluarkan suami demi memenuhi kebutuhan kita dan keluarga.


  7. Merawat Diri

    Laki-laki mana yang tidak suka melihat perempuan bertubuh proporsional dan terlihat cantik? Pastinya, setiap orang punya kelemahan dan kelebihan secara fisik, namun penampilan fisik itu bisa ‘dipoles’, kok. Misalnya, sempatkan diri merawat kebersihan dan keindahan kulit, berolahraga dengan teratur dan menjaga pola makan yang sehat. Selain menjadi lebih enak dipandang, kita juga menjadi lebih sehat untuk merawat keluarga, pastinya, hal ini juga bisa menjadi trik untuk menjaga suami agar nggak gampang melirik yang lebih kinclong dan seksi.


  8. Menjalin Komunikasi yang Baik

    Mau semuanya berjalan lancar dan sesuai keinginan? Maka belajarlah berkomunikasi dengan baik. Jika Ibu ada sesuatu yang ‘mengganjal’ maka sebaiknya dibicarakan, agar suami mengetahui dan memahami.


  9. Memahami Batas Emosi Suami

    Kita, istri, semestinya adalah salah satu orang yang paling memahami apa yang disukai dan yang tidak disukai oleh suami kita, serta mengetahui batas emosinya. Dengan begini, kita bisa meminimalisir suami menjadi marah dan kesal.


  10. Jangan Mengekang

    Boys will be boys’, begitu katanya. Maksudnya, ya, laki-laki akan tetap seperti sifatnya walaupun usianya bertambah. Maka, perlu, nih, kita memberi kebebasan bagi suami, misalnya untuk ia berkumpul dengan teman-temannya atau melakukan sesuatu yang menjadi hobinya. Pastinya, kita sebagai istri tetap mesti mengingatkan dan mengawasi.


  11. Ikuti Kesenangannya

    Mau dia happy? Coba, deh, ikut serta dalam hal-hal yang disukainya. Misalnya, nih, suami senang mengendarai motor gedenya, nah, sesekali Ibu bisa ikut ia dalam kegiatan Sunday Morning-nya, atau misalnya ia senang berolahraga di gym, yuk, ikut menjadi member juga.


Nah, Bu, itulah beberapa tips yang bisa dicoba, agar suami semakin sayang pada kita. Selamat mencoba.

(Stephanie)