Keluarga

Ucapan Selamat Idul Fitri 2023, Penuh Makna Dari Berbagai Bahasa

Ucapan Selamat Idul Fitri 2023, Penuh Makna Dari Berbagai Bahasa

Setelah menyambut bulan Ramadhan yang penuh dengan kebaikan ini, masyarakat muslim dunia akan segera bertemu dengan momen kemenangan yang penuh dengan suka cita, bernama Idul Fitri. Nggak heran, kalau sebentar lagi media sosial juga akan penuh dengan rangkaian ucapan selamat Idul Fitri 2023 ya, Bu.

Momen hari raya Idul Fitri biasanya digunakan sebagai momen kumpul keluarga yang hangat. Banyak orang yang rela menempuh jarak ratusan kilometer demi bertemu dengan keluarga tercinta saat itu, tapi bila tidak mampu bersua, maka ucapan selamat idul fitri 2023 dapat diberikan melalui pesan singkat saja.

Kira-kira ucapan selamat Idul Fitri 2023 apa ya yang bisa diberikan untuk sanak keluarga, yang mungkin belum bisa bertemu di bulan penuh kebahagiaan nanti? Nah, dalam artikel ini akan dibahas ucapan apa saja yang menarik, dan tradisi Idul Fitri apa saja yang biasa dirayakan oleh beberapa negara muslim di dunia.

Ucapan selamat Idul Fitri 2023 dalam berbagai bahasa 


Jika momen lebaran kali ini belum bisa pulang ke kampung halaman, dan bertemu dengan sanak saudara tercinta, jangan sedih ya Bu. Yuk, simak rekomendasi ucapan selamat Idul Fitri 2023 yang bisa disampaikan melalui media sosial atau pesan singkat berikut ini:

1. Ucapan selamat Idul Fitri dalam bahasa Arab

Ucapan selamat Idul Fitri 2023 dalam bahasa Indonesia mungkin sudah biasa. Kali ini Ibu bisa mencoba memberikan ucapan selamat Idul Fitri dalam bahasa Arab, dengan makna yang indah seperti berikut ini:

  • Eid Mubarak lakum wa-li-'a'ilatakum! (Selamat Idul Fitri untukmu sekeluarga)
  • Ma' kull al-hubb, al-barakat, wa-l-salam fi hatha al-yawm al-majid. Eid Fitr sa'id! (Selamat Idul Fitri, semoga senantiasa penuh cinta, keberkahan, dan kedamaian)
  • Yen'ad alaikum bel-sahha wa al-saleme (Semoga Idul Fitri dirayakan dalam kesehatan dan kesejahteraan bagi dirimu sekeluarga)
  • Kol ‘am wa anta/i bikhair. Eid Mubarak! (Selamat Idul Fitri, saya doakan yang terbaik selalu untukmu)
  • Eid fitr saeed (Selamat Hari Raya Idul Fitri)
  • Eidkum mubarak wa inshallah min al-aydeen (Selamat Idul Fitri yang penuh dengan keberkahan, semoga kamu bisa selalu merayakannya berulang kali)
  • Eid Mubarak! Min al-aydeen (Selamat Idul Fitri, semoga kamu sekeluarga akan terus bertemu dan menyambutnya setiap tahun)
  • Eidkum mubarak wa asakum min uwwadah (Selamat hari raya Idul Fitri, semoga kamu dan keluargamu akan terus menyaksikan lebih banyak Idul Fitri lainnya)
  • Ma' kull al-hubb, al-barakat, wa-l-salam fi hatha al-yawm al-majid. Eid Fitr sa'id! (Selamat hari raya Idul Fitri, semoga di hari yang menggembirakan ini penuh dengan cinta, berkah, dan kedamaian)
  • Litanzil 'alaykum barakat Allah fi Eid al-Fitr hatha (Semoga di hari Idul Fitri ini kamu sekeluarga mendapat kelimpahan berkah dari Allah SWT).

2. Ucapan selamat Idul Fitri dalam bahasa Inggris


Ucapan selamat Idul Fitri 2023 dalam bahasa inggris ini, cocok diberikan pada teman, sanak saudara, atau kolega yang mungkin saja sedang berada di luar Indonesia saat merayakan lebaran kali ini. Melansir dari laman Zamzam, berikut adalah ucapan selamat Idul Fitri 2023 dalam bahasa Inggris yang bisa kamu tiru:

  • Eid Mubarak! I wish Allah to grant you all a healthy life and bless you with boundless happiness
  • Sending you all my best wishes on the occasion of Eid. May Allah bless you every day
  • Eid Mubarak to all my family members. I wish you happiness and health this Eid ul Fitr
  • Eid Mubarak to the most wonderful family ever. Every year, I look forward to Eid ul Fitr for all the laughter and joy we share on this holy day
  • Eid Mubarak to you. May Allah bless us to spend every Eid together, Ameen
  • May this Eid bring blessings for the entire humanity that we can walk on the way of peace and harmony. Eid Mubarak!
  • Eid is a day to cheer and laugh with all your heart. It’s a day to be grateful to Allah for all of his heavenly blessings on us. Wishing you a happy Eid!.

3. Ucapan selamat Idul Fitri bahasa Jawa


Ucapan selamat Idul Fitri 2023 bisa juga diutarakan menggunakan bahasa Jawa yang syahdu nih, Bu. Bagaimana penulisan yang tepat? Melansir dari laman Detik, yuk gunakan ucapan selamat idul fitri bahasa Jawa berikut ini:

  • Sugeng riyadi kangge bapak ibu lan keluarga. Kathah lepat, kawulo nyuwun agungipun pangapunten
  • Sucining ati tumatining laku ngaturaken sugeng riyadi bilih wonten kalepatan kulo nyuwun agunging samudro pangaksami
  • Ing dino riyoyo, kulo ngaturaken sugeng riyadi lan nyuwun pangapunten dumatheng sedoyo mawon
  • Sugeng riyadi saking kulo sekeluarga kangge panjenengan sekeluarga. Mugi-mugi Allah maringi berkah lan kebahagiaan ing dino iki. Sugeng riyadi
  • Sugeng riyadi, nyuwun pangapunten lair lan batin nggih.

Perayaan momen Idul Fitri yang hangat di berbagai negara


Melansir dari laman The National News, cara orang merayakan hari raya Idul Fitri boleh saja berbeda. Namun, tetap saja diawali dengan ibadah yang sama, yaitu shalat Idul Fitri dua rakaat yang dilakukan tepat setelah fajar (biasanya mulai dari pukul 06.00 hingga 08.00 paling lama). 

Shalat ini dilakukan dalam skala besar di sebuah ruangan terbuka seperti lapangan, taman, ruang publik, hingga masjid besar. Sementara itu, melansir dari laman Viva, tradisi Idul Fitri ini terbilang unik diberbagai belahan dunia. Berikut ini contohnya:

  • Indonesia

Masyarakat muslim Indonesia selalu menyambut Idul Fitri dengan meriah. Beberapa tradisi yang biasa dilakukan selain memberi ucapan selamat Idul Fitri 2023 adalah:

  • Memasak ketupat, opor, dan semacamnya
  • Membeli baju baru untuk silahturahmi
  • Mudik atau berkunjung ke rumah saudara
  • Menabuh bedug sambil mengumandangkan takbir 7 hari berturut-turut
  • Nyekar atau ziarah kubur
  • Sungkeman bersama keluarga besar.

Nah, yang paling menarik saat Idul Fitri tiba adalah momen mudik yang dilakukan serentak, sehingga menimbulkan kemacetan yang khas. Apakah Ibu salah satunya?

  • Malaysia

Hampir sama seperti Indonesia, di negara ini perayaan Idul Fitri tak kalah meriah. Selain memasak hidangan khas Idul Fitri dan berkunjung ke rumah saudara, warga muslim Malaysia biasanya akan mendekorasi rumah-rumah mereka dengan pelita atau lampu minyak, dan nantinya mereka akan mengadakan open house untuk kerabat terdekat.

  • Singapura

Memberikan ucapan selamat Idul Fitri 2023 kali ini tak hanya dapat disampaikan melalui pesan singkat saja, lho! Apalagi dunia sudah mulai bangkit dari pandemi, maka umat muslim dunia bisa merayakan hari besar ini secara langsung dan bersama-sama.

Di Singapura, Idul Fitri dirayakan dengan penuh suka cita, salah satunya di daerah Geylang Serai. Pemukiman Melayu tertua di Singapura ini, akan mendekorasi wilayahnya dengan tampilan lampu spektakuler dan menyediakan makanan khas lebaran yang lezat.

  • Arab Saudi, Uni Emirat Arab, dan Turki

Di Arab Saudi, perayaan Idul Fitri terasa bergitu khidmat dan unik. Penduduk setempat kerap kali akan menaruh beras dalam jumlah yang banyak, dan barang-barang bermanfaat lainnya di depan pintu masyarakat yang kurang mampu.

Warga Uni Emirat juga punya tradisi unik, salah satunya menyediakan Ouzi, hidangan lokal yang selalu hadir setiap Idul Fitri tiba. Sementara itu, di Turki hari raya Idul Fitri punya sebutan Seker Bayram atau pesta Gula.

Meski punya tradisi berbeda dan unik, perayaan Idul Fitri di berbagai belahan dunia sudah dipastikan akan meriah, penuh makna, dan sarat dengan kebahagiaan. Tak hanya perayaannya saja lho, ternyata ucapan selamat Idul Fitri 2023 juga banyak disampaikan salah satunya untuk menyelipkan permohonan maaf yang tulus serta doa bagi si penerimanya.

Editor: Aprilia